Jakarta, CNN Indonesia —
Federasi Sepak Bola Saudi (SAFF) secara resmi telah mengeluarkan Roberto Mancini dari kursi kepelatihan Green Falcons.
Keputusan tersebut diumumkan SAFF melalui akun resmi X-nya pada Kamis (24/10) malam WIB.
“Dewan manajemen Federasi Sepak Bola Saudi dan pelatih timnas Italia, Roberto Mancini, mencapai kesepakatan bersama hari ini, termasuk finalisasi perjanjian kerja sama,” kata SAFF dalam keterangan resmi.
“Dewan Direksi mengucapkan terima kasih kepada Roberto Mancini dan mendoakan kesuksesan dalam kariernya.”
SAFF menegaskan dalam pernyataan selanjutnya bahwa pelatih pengganti Mancini akan diumumkan dalam beberapa hari mendatang.
“Dewan direksi mengonfirmasi bahwa nama pelatih tim nasional berikutnya akan diumumkan dalam beberapa hari mendatang setelah urusan final dan resmi kontrak selesai.”
Keputusan SAFF memecat Mancini bukanlah hal yang mengejutkan. Terlepas dari rumor pemecatannya yang sempat beredar selama beberapa waktu, kinerja Mancini selama menangani Arab Saudi terbilang mengecewakan.
Mancini gagal memperbaiki performa Salem Al Dawsari dan kawan-kawan di babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.
Posisi Arab Saudi di Grup C memang kurang memuaskan, meski peluang mereka untuk langsung lolos ke Piala Dunia 2026 cukup besar. Arab Saudi yang menjadi salah satu favorit kini berada di posisi ketiga dengan akumulasi lima poin.
Arab Saudi yang satu grup dengan Timnas Indonesia memiliki jumlah poin yang sama dengan Australia dan Bahrain. Posisi pertama ditempati Jepang yang mengumpulkan 10 poin dalam empat pertandingan.
(Jal)