Jakarta, CNN Indonesia —
Selera setiap orang tentu berbeda-beda. Hal ini juga berlaku dalam memilih tempat menginap. Ada yang menyukai pantai, ada pula yang menyukai gunung.
Generasi milenial dan Gen Z ternyata punya preferensi masing-masing dalam memilih destinasi liburan. American Express Travel baru saja merilis daftar tujuan teratas tahunannya.
Daftar ini dipilih berdasarkan pemesanan perjalanan anggota dan masukan dari penasihat perjalanan bisnis, yang terutama menargetkan wisatawan milenial dan Gen Z.
Melansir Time Out, ada sepuluh tempat menarik dari berbagai belahan dunia yang sering menjadi destinasi liburan generasi milenial dan Gen Z. Salah satunya adalah Brisbane, ibu kota Queensland, Australia.
Dikatakan bahwa kota ini “mulai menyaingi” Sydney dan Melbourne dalam hal budaya dengan arsitektur modernnya, museum-museum yang sangat bagus, serta restoran dan kehidupan malam yang penuh warna. Yang juga masuk dalam daftar adalah Franschhoek, sebuah kota kecil di Afrika Selatan yang terletak di kawasan penghasil anggur. Franschhoek baru-baru ini dikenal sebagai rumah bagi restoran terbaik di Afrika, menurut World Culinary Awards.
Di benua Eropa, Brittany di Perancis dan Paros di Yunani juga masuk dalam daftar destinasi generasi Milenial dan Gen Z. Berikut sepuluh destinasi populer traveler Milenial dan Gen Z berdasarkan data American Express.1. Brisbane, Australia
2. Brittany, Prancis
3. Franshoek, Afrika Selatan
4.Samui, Thailand
5. Makau, Tiongkok
6. Moab, Utah, AS
7. Niko, Jepang
8. Paros, Yunani
9. Sao Paulo, Brasil
10. Sun Valley, AS (tst/wiw)